KORAN REPUBLIK

KORAN REPUBLIK
Kota Sibuk

Sabtu, 30 November 2019

Partisipasi TNI Dalam Kegiatan Mengajar dan Painting diSD YPK ,Papua


PAPUA , KR - Satgas Pamtas Yonif Raider 300/Bjw, melaksanakan kegiatan mengajar dan memberi motivasi tentang kedisiplinan serta semangat dalam belajar kepada murid-murid di SD YPK Pikere Distrik Arso Timur, Kabupaten Keerom, Provinsi Papua. Sabtu (30/11).

 
Dipimpin Serda Aditya Panggih beserta 7 Anggota Pos Yamara menuju kampung ujung karang SD YPK Pikere  yang mana sebelumnya kepala sekolah YPK Pikere meminta bantuan untuk mengajar PBB dan Pengecatan tugu SD YPK Pikere serta guna meningkatkan pengetahuan tentang kedisiplinan, rasa kepedulian, cinta tanah air dan memberikan motivasi agar semangat dalam melaksanakan belajar kepada murid murid SD YPK Pikere.

Saat anggota Pos Yamara beserta Awak Media hadir di SD YPK Pikere, Kepala Sekolah Ibu Risma menyambut dengan gembira bersama murid-murid SD YPK Pikere , Hal tersebut diungkapkan Risma kepala sekolah kepada Awak Media bahwa, "Belum pernah ada dari TNI yang mengajar di sekolah ini..untuk itu kami disini merasa senang akan kehadiran dan kesediaan TNI untuk membantu mengajar dan melakukan perbaikan pada sekolah kami disini," Ungkap Risma.

Berikan Motivasi dan Semangat Kecintaan Pada Tanah Air

 
Terkait akan hal ini Serda Aditya Panggih mengatakan kepada Awak Media , "Harapan kami dengan mengajar PBB dan membantu pengecatan tugu SD YPK Pikere ini dapat memberikan motivasi semangat kepada murid-murid serta dapat menjalin hubungan baik dengan guru, serta orang tua murid dan masyarakat Kampung Ujung Karang ini agar murid-murid tersebut semangat dalam belajar, memiliki jiwa kedisiplinan dan cinta tanah air dengan semboyan Bhinneka Tunggal Ika," Tegasnya Kepada Media Hukum Indonesia dan Koran Republik.

Kepala sekolah Risma menambahkan, "Kami sangat berterima kasih kepada Satgas Pamtas Yonif Raider 300/Bjw, Pos Yamara yang sudah membantu mengajar dan mengecat tugu di SD YPK Pikere dikarenakan guru-guru sangat terbatas untuk mengajar di sekolah dan Para Media yang meliput kegiatan ini, Ucapnya.

Kemudian di akhir kegiatan anggota Pos Yamara memberikan Seragam SD dan Buku Tulis sebagai dorongan penyemangat belajar bagi para murid diSD YPK Pikere.

(BD/DS) KR

Tidak ada komentar:

Posting Komentar



PESANAN PEMIRSA

Para Korban Keganasan Reklame Tumbang Ajukan Gugatan Hukum

KABUPATEN BEKASI,KR- Team Kuasa Hukum dari Lembaga Hukum Jaring Garuda NKRI diantaranya Anthony Lesnussa.SH,Irwan Awaluddin SH dan Rah...

BERITA TERKINI


NASIONAL


DAERAH