KORAN REPUBLIK

KORAN REPUBLIK
Kota Sibuk

Rabu, 27 November 2019

TNI Gotong-Royong Bersama Masyarakat Dirikan Balai Kampung diPapua


PAPUA ,KR - Kegiatan mendirikan bangunan balai kampung di Kampung Yanemyo, Distrik Mannem, Kabupaten Keerom, Provinsi Papua, dilakukan secara gotong-royong masyarakat setempat dibantu dengan Satgas Pamtas Yonif Raider 300/Bjw, Pos Yamara dibawah pimpinan Serda Muhammad Ponu Hasibuan beserta 5 Orang anggota melaksanakan pada Selasa ,(26/11).


Dalam pelaksanaan pembangunan balai Kampung Yanemyo yang saat ini di bangun sebagai fasilitas Kampung dan sebagai tempat warga Kampung berkumpul untuk membahas berbagai permasalahan yang menyangkut dengan Kampung Yanemyo.

Bapak Ian Markus selaku Ondo Api menjelaskan kepada Media Hukum Indonesia dan Koran Republik tentang kegiatan tersebut dengan mengatakan," Pembangunan bangunan balai Kampung Yanemyo ini bertujuan untuk memajukan pembangunan khususnya pada pembangunan kantor Kampung yaitu balai Kampung Yanemyo, Selain itu agar lebih nyaman dalam melayani kebutuhan masyarakat khususnya dalam kepentingan dengan perangkat kampung," Jelasnya.

Kegiatan Karya Bhakti


Kemudian Serda Muhammad Ponu Hasibuan menambahkan bahwa ,"Pada kegiatan tersebut merupakan suatu kegiatan untuk membantu dan silaturahmi kepada masyarakat, Warga pun merasa senang dengan kehadiran kami dalam kegiatan karya bakti ini masyarakat dapat saling berkomunikasi dan bercanda menambah semangat ke bersamaan dalam bergotong royong," Ungkapnya.

"Semoga dengan didirikannya kantor balai kampung yang baru nantinya bisa menjadikan kantor sebagai tempat pelayanan prima, membuat rasa aman dan nyaman dalam melaksanakan pelayanan kepada masyarakat, sebagai pusat penggalian dan pengkajian dalam rangka meningkatkan kesejahteraan masyarakat kampung Yanemyo," Imbuhnya Penuh harap.

Bapak Ian Markus selaku Ondo Api bersama masyarakat Kampung Yanemyo menyampaikan ungkapan kepada Awak Media bahwa ," Kami sangat berterima kasih kepada Personel Satgas Yonif Raider 300/Bjw, Pos Yamara yang selalu bisa membantu dan mengayomi masyarakat termasuk para Media yang meliput berbagai kegiatan diKampung Yanemyo," Ungkap mereka.

(BD/DS) KR

Tidak ada komentar:

Posting Komentar



PESANAN PEMIRSA

Para Korban Keganasan Reklame Tumbang Ajukan Gugatan Hukum

KABUPATEN BEKASI,KR- Team Kuasa Hukum dari Lembaga Hukum Jaring Garuda NKRI diantaranya Anthony Lesnussa.SH,Irwan Awaluddin SH dan Rah...

BERITA TERKINI


NASIONAL


DAERAH